Sunday 21 August 2011

Selamat Idul Fitri : Minal Aidin wal Faizin



Saatnya kita berlebaran, dan dalam merayakan hari raya ini biasanya kita saling mengucapkan Minal Aidin wal Faizin.


Kata-kata “Minal Aidin wal Faizin” adalah penggalan sebuah doa dari doa yang lebih panjang yang diucapkan ketika kita selesai menunaikan ibadah puasa yakni :
“Taqabbalallahu Minna Wa Minkum Wa Ja’alanallahu Minal ‘Aidin Wal Faizin”
yang artinya
“Semoga Allah menerima (amalan-amalan) yang telah aku dan kalian lakukan dan semoga Allah menjadikan kita termasuk (orang-orang) yang kembali (kepada fitrah) dan (mendapat) kemenangan”.

Sehingga arti sesungguhnya dari “Minal Aidin wal Faizin” adalah “Semoga kita termasuk (orang-orang) yang kembali (kepada fitrah) dan (mendapat) kemenangan”.


Kata-kata ini biasa diucapkan oleh Rasulullah :
Beliau biasa mengucapkan taqabbalallahu minna wa minkum kepada para sahabat, yang artinya semoga Allah menerima aku dan kalian. Maksudnya menerima di sini adalah menerima segala amal dan ibadah kita di bulan Ramadhan.

Beberapa shahabat menambahkan ucapan shiyamana wa shiyamakum, yang artinya puasaku dan puasa kalian. Jadi ucapan ini bukan dari Rasulullah, melainkan dari para sahabat.

Dan tanpa ucapan ini rasanya tiada lengkap kita merayakan hari raya ini.
Penulis mengucapkan
Selamat hari Raya Idul Fitri :
Minal Aidin wal Faizin, Mohon maaf lahir dan batin.





No comments:

Post a Comment